Breaking News

Budaya Gotong Royong Masyarakat Desa Sungai Kijang

PNews | Muratara (SUMSEL)--- Pemerintah desa Sunga Kijang Kecamatan Rawas Ulu kabupaten Musi Rawas Utara(Muratara)Provinsi Sumatera Selatan,adakan giat Gotong royong Bersama masyarakat,juga Perangkatnya. 


Kepala Desa Sungai Kijang Ibnu Hajar Sa'ad di Komfirmasi melalui Whats Appnya Pada Jum'at (28/7/2023),ia Mengatakan Budaya Gotong royong adalah salah satu budaya masyarakat Desa, yang seiring berjalannnya waktu budaya ini hampir luntur,sifat gotong royong ini akan di hidupkan kembali.


Hal tersebut di karenakan masyarakat desa sudah mulai terpengaruhi oleh budaya modern, dan hal tersebut juga menyebabkan tingkat kesadaran dan kepedulian masyarakat desa terhadap budaya gotong royong semakin berkurang, katanya.


Lanjutnya,Salah satu upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Sungai kijang  dan juga Masyarakat untuk dapat mempertahankan budaya gotong royong yaitu dengan cara menumbuhkan kembali semangat bergotong royong dengan mengajak seluruh warga desanya untuk selalu berpartisipasi dalam setiap kegiatan, baik itu kegiatan pembangunan fasilitas umun, pemeliharaan lingkungan sekitar seperti contohnya ronda malam, kerja bakti membersihkan lingkungan sekitar, dan membersihkan lingkungan masjid, serta menolong orang sakit.


Alhamdulillah masyarakat yang mana telah sudih bisa di ajak untuk bekerja sama dan kekomfakannya untuk bergotong royong penerbasan pinggir jalan dari desa Sungai kijang hingga ke desa sungai jauh sifat kegotong Royongan ini ja gan sampai dihilangkan,semogah dari sekarang sampai kedepannya nanti memiliki Kebersamaan dan hingga tetap ada sehingga desa sungai kijang agar lebih baik lagi.


Intinya,Budaya Bergotong royong ini juga dapat menjadikan masyarakat menjadi lebih berdaya dan juga sejahtera hal tersebut di karenakan dengan bergotong royong berbagai masalah kehidupan masyarakat dapat dipecahkan secara mudah dan murah, demikian juga dengan kegiatan pembangunan, jelas Ibnu Hajar.

#A.Rahman  

Tidak ada komentar

"BOFET HARAPAN PERI"


Selamat datang... Semoga Anda Puas, Silahkan Share