Breaking News

Anjing Liar Mengigit Warga di Kuranji

PNews | Padang (SUMBAR)--- Kejadian menggigit oleh anjing liar terjadi di Belimbing RT 03 RW 04, Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji, pada Senin sore. Korban dari insiden ini adalah seorang anak berusia 11 tahun bernama Aditya Fernando Shifa, pada senin (10/2/2025). 

Menurut keterangan orang tua korban, Tri Utami (39 tahun), anjing liar tersebut masuk ke rumahnya dan menyerang putranya. Tri melaporkan bahwa setelah gigitan terjadi, anjing itu berlari ke dalam kamar, dan pemilik rumah segera mengunci kamar tersebut. Setelah itu, mereka melaporkan kejadian tersebut kepada petugas pemadam kebakaran.

Setelah menerima laporan, tim pemadam kebakaran segera menuju lokasi. Setibanya disana, mereka menemukan anjing tersebut sudah dalam keadaan mati, diduga akibat menggigit kabel kipas angin yang terhubung ke listrik.

Korban gigitan, Aditya telah dibawa oleh pihak keluarga ke puskesmas untuk mendapatkan perawatan medis, dan saat ini masih dalam pengawasan medis.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang, Budi Payan, mengonfirmasi bahwa pihaknya telah mengirimkan Lima personel dari ton B untuk menangani situasi ini. Dilapangan, mereka bekerja sama dengan TNI, Polri, serta pihak Kecamatan dan Kelurahan.

Sebagai langkah pencegahan, Kepala Dinas Damkar juga mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati dan mengawasi lingkungan sekitar, terutama terhadap keberadaan hewan liar. Diharapkan, dengan meningkatkan kewaspadaan, kejadian serupa dapat dihindari di masa mendatang. 

Kami berharap Aditya segera pulih dan situasi ini dapat segera ditangani dengan baik.

#Ril/Adek

Tidak ada komentar

"BOFET HARAPAN PERI"


Selamat datang... Semoga Anda Puas, Silahkan Share