Breaking News

Kadis PUPR : Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Melalui Pembangunan Infrastruktur Jalan

Pariwara Bina Marga Dinas PUPR Kepulauan Mentawai


PNews | Mentawai (SUMBAR)--- Sejumlah titik di ruas jalan Rogdog-Matotonan yang merupakan jalan Kabupaten penghubung antar Desa telah mulai dikerjakan.

Pekerjaan Penanganan Longsegment (Peningkatan/Rekonstruksi) Jalan Rogdog-Matotonan ini memiliki sumber anggaran dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Non-Tematik tahun anggaran 2024.

Pekerjaan jalan Rogdog-Matotonan yang dilaksanakan PT. Nada Pratama ini bernomor kontrak 600.1.9/07/PPK-BM.03/IV-2024 mulai tertanggal kontrak 03 April 2024 dan waktu pelaksanaan selama 213 hari kalender yang menggunakan anggaran dari APBD tahun 2024 senilai kontrak Rp 10.779.934.000.

Sementara untuk konsultan pengawas, PT. Archimedia Consultant KSO dan PT. Vitech Pratama Konsultan.

Saat wawancara, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR) Kepulauan Mentawai, Asmen Simanjorang menyampaikan peningkatan jalan diharapkan dapat melancarkan akses transportasi sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi melalui pembangunan infrastruktur jalan.
"Pemerintah memacu pembangunan infrastruktur jalan agar dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat serta meningkatkan pariwisata Mentawai", pungkas Kadis PUPR Asmen Simanjorang.

"Dengan bagusnya akses transportasi dapat memperlancar lalu lintas orang dan barang, terutama hasil pertanian dan perkebunan masyarakat serta hasil lainnya", imbuh Asmen kemudian.

Selanjutnya pada saat yang sama, Kepala Bidang Bina Marga, Dinas PUPR Kepulauan Mentawai, Rifki Eriawan menjelaskan bahwa saat ini progres pekerjaan sudah mencapai 24,72 %.
"Pekerjaan jalan ini memiliki panjang 2,1 KM dengan lebar 4,5 meter dan menggunakan mutu beton FC.20", ulas Rifki Kabid BM.

"Saat ini cuaca panas sangat mendukung untuk melaksanakan pekerjaan bagi perusahaan kontraktor, jika tidak ada kendala dapat selesai pada waktu yang ditentukan", tutur Rifki menambahkan.

"Kita tetap tegas menuntut pihak kontraktor pelaksana untuk menjamin kualitas dan kuantitas dari hasil pekerjaan", kata Rifki dengan tegas menutup keterangannya.

# JJ

Tidak ada komentar

"BOFET HARAPAN PERI"


Selamat datang... Semoga Anda Puas, Silahkan Share