Breaking News

Temu Karya Karang Taruna Padang Pariaman Periode 2023-2028 Berjalan Lancar, Pemilihan Ketua Umum Berlangsung Secara Aklamasi

PNews | Padang Pariaman (SUMBAR)--- Temu Karya KT Padang Pariaman Periode 2023-2028 yang dilaksanakan di hall IKK Parit Malintang pada hari Selasa 29/8/2023 berlangsung sukses, Kegiatan ini langsung dibuka oleh Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur yang didampingi oleh pelaksana kegiatan Kepala Dinas Sosial PPPA Sumarni, Sekretaris Dinsos PPPA Suhatman dan Jajaran, terlihat hadir Ketua KT Provinsi Sumatera Barat Mahdianur Musa beserta pengurus, Camat Se-Kabupaten Padang Pariaman, serta pengurus KT kecamatan se-Kabupaten Padang Pariaman, dan beberapa Demisioner KT Padang Pariaman. 

Bupati Padang Padang Pariaman Suhatri Bur dalam sambutannya menuturkan "Temu karya itu merupakan sarana untuk meningkatkan sinergitas dan solidaritas antar anggota Karang Taruna Padang Pariaman, dalam mensosialisasikan dan melaksanakan program pemerintah Kabupaten Padang Pariaman dalam mewujudkan Padang Pariaman Berjaya".

“Rancangan program dan kegiatan yang kita laksanakan serta tuntutan pembangunan ini, menjadi harapan masyarakat. Semoga dapat kita laksanakan secara profesional dan berkelanjutan,” ungkapnya.

Selain itu, Suhatri Bur berharap dengan temu karya ini di dapatkan kader-kader Karang Taruna yang mampu memimpin gerbong Karang Taruna Kabupaten Padang Pariaman.

Tentunya juga, untuk menyatukan kader-kader Karang Taruna dari tingkat Nagari, Kecamatan dan Kabupaten sehingga dapat berkompetisi di tingkat Provinsi bahkan tingkat Nasional.

Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Kabupaten Padang Pariaman Sumarni dalam laporannya menyebutkan, kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari peraturan Mentri Sosial (Mensos) RI Nomor 25 tahun 2019, tentang karang taruna dan juga program atau kegiatan reguler pemerintah Kabupaten setempat, dalam membangun semangat kepemudaan melalui organisasi karang taruna sampai ke tingkat Nagari.

“Semoga dengan adanya tamu karya karang taruna bisa lebih mempererat tali silahturahim, sejalan dengan program pemerintah daerah nantinya,,” paparnya.

Diketahui, kegiatan temu karya karang taruna tingkat Padang Pariaman ini kembali dilaksanakan setelah lebih kurang selama 3 tahun vakum. 

Ketua KT Sumatera Barat Mahdianur Musa dalam pidatonya berharap "Siapapun yang nantinya menjadi pengurus KT Padang Pariaman agar dapat berkolaborasi dengan pemerintah daerah dalam rangka mendukung program-program pemerintah daerah kerena organisasi ini adalah organisasi yang melekat dengan pemerintah setempat, serta memiliki semangat, dedikasi, integritas dan jiwa sosial yang tinggi," ucap Bung Adi.

Ketua SC (Steering Committee) Temu Karya KT 2023-2028 Alfedri Tanjung saat dikonfirmasi menyampaikan "Alhamdulillah, kegiatan ini berlangsung lancar sehingga terpilihnya Ketua Umum KT periode 2023-2028 Zul Afrizal secara Aklamasi, kita ucapkan ribuan Terima kasih kepada seluruh undangan dan peserta yang hadir terutama Bupati Padang Pariaman yang telah membuka acara ini, dinas sosial PPPA sebagai leading sektor kegiatan," tutupnya.

#Al/Can  

Tidak ada komentar

"BOFET HARAPAN PERI"


Selamat datang... Semoga Anda Puas, Silahkan Share