Breaking News

SMA Negeri Surulangun Rawas Gelar Rapat Koordinasi Bersama Wali Siswa

P
News |
 Muratara--- Sekolah Menengah Atas Negeri(SMAN) Surulangun Rawas gelar rapat koordinasi bersama wali siswa, bertempat di Gedung Aula SMA Negeri Surulangun Kecamatan Rawas Ulu Kabupaten Musi Rawas Utara Provinsi Sumatera Selatan, Sabtu (17 Juni 2023). 

Rapat koordinasi SMA Negeri Surulangun dihadiri Kepala Sekolah SMAN, M. Ali Gunawan, Ketua Komite dan anggota beserta wali siswa/i  dan undangan yang sempat hadir.

Kepala SMAN Surulangun M. Ali Gunawan, M.Pd dalam sambutannya, Ia mengatakan bahwa kita akan satukan suara untuk mengatasi kenakalan para  siswa-siswi yang saat ini rentan terjadi perkelahian bahkan  tidak mungkin akan memicu keributan antar desa. "Ini bisa berimbas nama baik SMA Negeri Surulangun di mata masyarakat baik Kabupaten Musi Rawas Utara maupun Sumatera Selatan," kata M Ali Gunawan.       

Kemudian  M. Ali Gunawan mengatakan apabila terjadi perkelahian, baik pelaku ataupun propokatornya akan dikenakan sangsi dikeluarkan dari SMA Negeri Surulangun. Hal ini sudah disepakati  dengan wali siswa, jelasnya. 

Di akhir penyampaiannya, Ia mengatakan  untuk  siswa- siswi kelas  dua belas tahun ajaran 2023/2024 sudah bisa untuk mengambil ijazahnya silahkan datang ke sekolah. Harapan kami selaku kepala sekolah didampingi komite bersama dewan guru, muda-mudahan keputusan hasil rapat koordinasi juga disepakati  bersama ini dapat memberi pelajaran yang baik dan percepatan  pengambilan ijazah adalah hasil kerjasama antar para staf dan dewan guru SMA Negeri Surulangun untuk semakin  baik, ungkapnya mengakiri. 

#A.Rahman 

 

Tidak ada komentar

"BOFET HARAPAN PERI"


Selamat datang... Semoga Anda Puas, Silahkan Share